Thursday, 31 March 2016

Contoh Proposal Praktik Kerja Nyata "ACC"








UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG
FAKULTAS TEKNIK
JURUSAN TEKNIK MESIN
Jl. Raya Tlogomas No. 246 Telp (0341) 464318-21, Fax (0341) 460782
Malang 65144
 



LEMBAR PENGESAHAN

Nama Kegiatan           : Praktik Kerja Nyata
Nama Instansi             : PT. SEMEN GRESIK (PERSERO)
Alamat Instansi           : Jl. Veteran Sidomoro, Kebomas Gresik 61122 Jawa Timur
Waktu Pelaksanaan     : 4 Juli – 31 Agustus 2016
Pelaksana                    :
1)      Nama
Nim
2)      Nama
Nim
3)      Nama
Nim

Kami yang bertanda tangan di bawah ini menyetujui dengan dilaksanakannya kegiatan tersebut
Malang, 30 Januari 2016
Mengetahui,

Ketua Jurusan
Teknik Mesin UMM




Ir. Daryono, MT.
Pembimbing
Praktek Kerja Nyata




Dini Kurniawati, ST., MT.

A.  Pendahuluan

Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) adalah salah satu perguruan tinggi yang ada di Jawa Timur dan salah satu jurusan yang dimiliki adalah jurusan tekni mesin.
Kegiatan penelitian di dunia pendidikan tinggi telah menghasilkan berbagai penemuan-penemuan terbaru yang dapat meningkatkan produktivitas manusia dalam kegiatan produksi serta konsep-konsep yang mendasari perubahan ilmu pengetahuan dan teknologi. Namun aplikasi dari penemuan itu sendiri dapat dibilang masih menemui banyak hambatan sehingga inovasi yang dihasilkan dunia pendidikan tinggi sering kali hanya menjadi sebuah wacana saja tanpa disertai perwujudan hasil penemuan tersebut. Sedangkan pada dunia industri, volume produk yang dihasilkan terus menerus bertambah untuk memenuhi  volume permintaan sehingga perlu diadakan perubahan-perubahan yang sifatnya mendasar pada proses produksi yang dijalankan dengan berbagai metode yang ada tanpa dilandasi research methode sehingga banyak sekali anggaran yang seharusnya tidak dikeluarkan menjadi terbuang percuma oleh adanya perubahan yang tidak dilandasi oleh research methode dalam menganalisis permasalahan yang ada untuk mendapatkan solusi yang paling optimal.
Maka dari itu, perlu adanya upaya penyikapan atas kondisi tersebut di atas dengan berbagai macam alternatif kegiatan di mana pada akhirnya penemuan yang ada di dunia pendidikan tinggi dapat diaplikasikan pada dunia industri sehingga anggaran yang dikeluarkan oleh pihak industri dapat ditekan seminimal mungkin dalam kegiatan produksinya. Dan salah satu alternatif kegiatan tersebut adalah program Praktik Kerja Nyata yang merupakan langkah awal dalam memahami permasalahan didunia industri dengan mengadakan analisis yang ada di pendidikan tinggi tanpa mengesampingkan metode dan prosedur kegiatan yang ada di dunia industri.
Kami juga menyadari adanya satu tujuan yang sangat penting untuk kami perhatikan yaitu suatu tujuan yang tidak kalah penting dengan berbagai keahlian dan kepintaran akademik, yaitu emotion intellegency atau pengendalian emosi yang mungkin bisa kami tingkatkan, jika kami bisa melaksanakan kerja praktek di PT. SEMEN GRESIK (PERSERO)
           

B.  Landasan Kegiatan

Adapun landasan dilaksanakan kegiatan Praktik Kerja Nyata ini adalah sebagai berikut:
1.    Undang-Undang No. 2 Tahun 1989 tentang Pendidikan Nasional.
2.    Peraturan Pemerintah No. 3 Tahun 1990 tentang Pendidikan Tinggi.
3.    Tri Dharma Perguruan Tinggi
A.  Pengembangan pendidikan dan pengajaran.
B.  Penelitian.
C.  Pengabdian pada masyarakat
     4.  Kurikulum di Jurusan Teknik Mesin Universitas Muhammadiyah Malang

C. Tujuan

Pada dasarnya kegiatan Praktik Kerja Nyata ini dilaksanakan dengan maksud dan tujuan sebagai berikut:
1.    Mengaplikasikan materi kuliah Teknik Mesin pada dunia industri yang real.
2.    Pengembangan potensi diri dalam sektor industri.
3.    Aktif langsung dalam merealisasikan materi mata kuliah jurusan Teknik Mesin di lapangan secara langsung.
4.    Memahami permasalahan yang ada di dalam kegiatan produksi. 
5.    Berperan aktif dalam kegiatan perusahaan secara langsung di lapangan.


D.  Bentuk Kegiatan
Kegiatan Praktik Kerja Nyata ini dilaksanakan berdasarkan aplikasi dari materi mata kuliah dan praktikum yang ada di bangku kuliah serta secara langsung diwujudkan dilapangan berdasarkan metode dan instrusional yang ada di perusahaan dengan kegiatan sebagai berikut :
1.    Observasi
Kegiatan ini dilaksanakan dengan mengadakan pengamatan langsung dilapangan atas kegiatan produksi yang sedang ada untuk dapat memahani segala bentuk permasalahan selama kegitan produksi berlangsung. Dan atau meminta permasalahan dari pihak perusahaan atau kasus yang berhubungan dengan bidang konstruksi maupun konversi untuk kami jadikan bahan studi, dan tujuan jangka panjang sebagai bahan tugas akhir kami (skripsi).          
2.    Wawancara
Dalam pelaksanaan Praktek Kerja Nyata, untuk memperoleh informasi atas kegiatan proses produksi yang berlangsung maka diadakan wawanacara dengan berbagai narasumber yang ada.
3.    Training
Training ini bertujuan mengaplikasikan hasil teori yang didapat dari bangku kuliah. Dan diharapkan training ini dengan porsi yang lebih banyak.
4.             Selain itu akan dilakukan konsultasi berkaitan dengan yang kegiatan yang dilaksanakan dilapangan. Hal ini bertujuan agar kami benar-benar memahami apa yang kami dapatkan selama praktik kerja nyata ini dan dapat menjadi bahan untuk menyusun tugas akhir.


E.  Schedule kerja yang direncanakan
 Tabel Rencana Kegiatan

No

Bentuk Kegiatan

Minggu ke-
1
2
3
4
5
6
7
8
1
Pengenalan perusahaan








2
Observasi








3
Training








4
Konsultasi









F.   Waktu dan Tempat Kegiatan
Kegiatan PKN ini dilaksanakan pada :
Tanggal                     : 4 Juli – 31 Agustus
Tempat                      : PT. SEMEN GRESIK (PERSERO)
Jl. Veteran Sidomoro, Kebomas Gresik 61122 Jawa    Timur
G. Peserta Kegiatan
Adapun peserta yang mengikuti program PKN adalah:
Nama                                  :
Nama
Nim
Nama
Nim
Nama
Nim
                       
Program Studi Pilihan        : 1) Elemen Mesin I
  2) Elemen Mesin II
  3) Menggambar Mesin
  4) Kinematika dan Dinamika
  5) Metrologi Industri dan Kontrol Kualitas

Dengan Curriculum Vitae lebih lengkap terlampir.

H.  PENUTUP
Demikian proposal program Praktek Kerja Nyata ini disusun sebagai bahan pertimbangan dari pihak perusahaan dan kami sangat mangharapkan untuk bisa diterima kerja praktik di PT. SEMEN GRESIK (PERSERO)

CURRICULUM VITAE PESERTA PKN


Nama                                       :          
Tempat, Tanggal Lahir            :           Kotabaru, 15 Desember 1994
Nomor Induk Mahasiswa       :           201310120311004
Fakultas                                   :           Teknik
Jurusan                                    :           Teknik Mesin
Riwayat Pendidikan               :          
No.
Tingkatan Pendidikan
Tahun
1
SDN 3 SUNGAI DANAU
2001-2007
2
SMPN 1 SATUI
2007-2010
3
SMAN 1 SATUI
2010-2013

Alamat Asal                        :   Jl. Perintis, Gg. Suka Damai II, Ds. Makmur Mulia
                                                Kec. Satui, Kab. Tanah Bumbu Kalimantan Selatan.

Alamat di Malang               :   Jl. Raya Mulyoagung, Jl. Sidodadi Al-Fatih No.3
                                                65151, Malang
Telp./Hp                              :   081251037727
Email                                   :  
Malang, 30  Januari 2016






Foto
3Х4







                                                            



CURRICULUM VITAE PESERTA PKN


Nama                                       :          
Tempat, Tanggal Lahir            :           Gresik, 19 Oktober  1994
Nomor Induk Mahasiswa       :           201310120311159
Fakultas                                   :           Teknik
Jurusan                                    :           Teknik Mesin
Riwayat Pendidikan               :          
No.
Tingkatan Pendidikan
Tahun
1
MI. ROUDLOTUL ULUM
2001-2007
2
Mts. ROUDLOTUL ULUM
2007-2010
3
MA. ROUDLOTUL ULUM
2010-2013

Alamat Asal                        :   Jl. Sumur Kebo RT. 08/RW.04 Desa Banyutengah,
                                                Kec. Panceng, Kab. Gresik

Alamat di Malang               :   Jl. Joyosuko No.45, Kec. Lowokwaru,
Kota Malang, Jawa Timur 65144
Telp./Hp                              :   085731647374
Email                                   :  
Malang, 30  Januari 2016





Foto
3Х4